Lifestyle

Tips Anti Gagal Wawancara Kerja Virtual di Masa Pandemi

Date Posted Article Icon 10 September 2021
Lifestyle

Tips Anti Gagal Wawancara Kerja Virtual di Masa Pandemi

Date Posted Article Icon 10 September 2021

Mencari pekerjaan di masa pandemi memang penuh tantangan dan persaingannya pun semakin ketat. Salah satu hal baru yang mesti kamu hadapi ketika mencari pekerjaan di tengah pandemi adalah wawancara kerja virtual. Yup, kebijakan physical distancing memang membuat mayoritas tempat kerja masih memberlakukan sistem bekerja dari rumah (Work From Home atau WFH), termasuk wawancara kerja jarak jauh. Apalagi kini jumlah lowongan kerja remote semakin meningkat sehingga membuat karyawan harus melakukan fulltime WFH.

Kalau dalam waktu dekat ini kamu harus menghadiri wawancara kerja virtual, lakukan beberapa persiapan ini agar peluang diterima kerja makin besar:

Penampilan Harus Tetap Rapi agar Terkesan Profesional

Sama seperti wawancara kerja pada umumnya, kamu juga wajib tampil rapi agar terkesan profesional ketika menjalani sesi wawancara kerja virtual. Sebaiknya kamu menggunakan jenis atasan formal seperti kemeja atau blouse dengan warna polos yang tetap terkesan eye catching. Jika kamu melamar pekerjaan di bidang kreatif, kamu bisa memilih outfit bernuansa casual business seperti polo shirt atau blouse yang dipadukan dengan cardigan. Penampilan yang rapi dan menarik menunjukkan bahwa kamu adalah kandidat pekerja yang serius dan pandai menempatkan diri di dunia kerja.

Merapikan Suasana Ruangan agar Sedap Dipandang

Melakukan wawancara kerja virtual di ruangan berantakan is a big no, ladies. Kamu tentu tak mau kan dianggap berkepribadian malas dan sembarangan oleh orang yang mewawancaraimu?

Itulah sebabnya kamu patut merapikan suasana ruangan agar sedap dipandang. Bila memungkinkan, lakukanlah wawancara kerja virtual di ruangan yang pencahayaannya terang dan terkesan estetik. Oh iya, usahakan pula agar ruangan tersebut dala keadaan tenang dan terhindar dari berbagai macam distraksi, misalnya hewan peliharaan atau interaksi anggota keluarga. Suasana ruangan yang rapi, tenang, dan estetik akan memberikan poin tambahan bagimu selama sesi wawancara berlangsung.

Mempelajari Profil Perusahaan Terlebih Dahulu

Selain mempersiapkan penampilan dan lokasi wawancara kerja virtual, kamu juga tak boleh lupa mempelajari profil perusahaan terlebih dahulu. Mulailah mencari tahu informasi seputar perusahaan, misalnya visi misi, tujuan, target, serta budaya kerjanya. Di samping itu, kamu juga mesti menyiapkan jawaban untuk beberapa pertanyaan wawancara kerja yang sering diajukan sejak pandemi berlangsung. Contoh pertanyaan wawancara kerja selama pandemi antara lain:

  • Bagaimana caramu melakukan koordinasi kerja selama WFH agar tidak salah paham dan efektif sesuai target?
  • Apakah kamu sudah pernah bekerja dari rumah sebelumnya?
  • Apakah pandemi mempengaruhi rencana kariermu?
  • Apa saja kegiatan yang kamu lakukan untuk mengisi waktu luang selama pandemi?
  • Skill baru apa saja yang kamu pelajari dalam beberapa bulan terakhir?
  • Apakah kamu fleksibel untuk melakukan pekerjaan full time secara WFH maupun WFO?

Menyiapkan Sarana Wawancara dengan Teliti dan Hadir Tepat Waktu

Hal terakhir yang harus disiapkan sebelum sesi wawancara kerja virtual berlangsung adalah sarana wawancara dan kehadiran tepat waktu. Pastikan kalau kamu sudah menyiapkan laptop atau smartphone, earphone dan mic (jika butuh), koneksi internet berkecepatan tinggi, serta file yang akan kamu perlihatkan selama wawancara kerja berlangsung, misalnya portofolio. Usahakan untuk hadir tepat waktu minimal 10 menit sebelum jadwal wawancara kerja sehingga kamu dianggap profesional dan menghargai waktu.

Agar kamu tetap semangat melakukan wawancara kerja saat pandemi, kamu juga harus menjaga kesegaran aroma tubuh ya, ladies. Karena tubuh yang segar dan wangi pasti bikin kamu merasa nyaman dan percaya diri. Soal urusan menjaga aroma tubuh, kamu bisa mengandalkan parfum Vitalis Royale yang aromanya mewah dan tahan lama. Parfum Vitalis Royale terinspirasi dari kemewahan para bangsawan sehingga dibuat dari bahan-bahan terbaik dan proses seksama untuk menghasilkan parfum mewah berkualitas internasional.

Ada dua varian keharuman Vitalis Royale yang bisa kamu pilih sesuai selera, yaitu Vitalis Eau de Toilette Royale Celebration karya Honorine Blanc dan Vitalis Eau de Toilette Royale Couture karya Gill Clavien. Vitalis Eau de Toilette Royale Celebration terdiri dari buket bunga rose, Gardenia Perancis, dan Berris Amazon. Sedangkan Vitalis Eau de Toilette Royale Couture terdiri dari Jasmine Persia dan Vanila Madagaskar. Sensasi keharuman Vitalis Royale pasti membuatmu percaya diri dan berkarisma sehingga kesempatan mendapatkan pekerjaan pun akan semakin besar.

Tags :
Previous Post
Next Post
Get free exclusive benefit